24 Desember 2011

POS Dan Kisi-kisi Ujian Nasional 2012 Untuk SD Sampai SMA

Liburan semester gasal telah dimulai, pertengahan tahun pelajaran yang kedua akan segera dimulai. Semua sekolah akan memulai ancang-ancang untuk mensukseskan event agenda tahunan, UJIAN NASIONAL. Ya.... Agenda tahunan ini tidak akan lepas dari perhatian semua pihak, baik pihak akademika maupun masyarakat umum. Semua mempunyai kepentingan dalam menilai agenda tersebut.

Pelaksanaan Ujian Nasional tahun 2011 kemarin sempat membuat pihak Kementerian Pendidikan Nasional memeras otak untuk meredam publikasi media massa terkait dengan kecurangan dalam pelaksaan UN. Akankah tahun ini akan terjadi lagi??? Semua pasti sudah bisa menjawab dengan HATI NURANI yang bersih.

Demi kesuksesan pelaksaan UN 2012 di masing-masing sekolah, silahkan unduh PERMEN, POS, KISI-KISI dan TANYA JAWAB seputar agenda tahunan tersebut di sini

10 November 2011

Beasiswa Pemerintah Jepang (MONBUKAGAKUSHO) : Teacher Training Program 2012

Adakah guru yang ingin meningkatkan profesionalitasnya dengan belajar (training) ke Jepang? Inilah kesempatan bagi anda untuk mencapai cita-cita tersebut. Pemerintah Jepang (Monbukagakusho) merancang khusus pelatihan bagi para guru untuk meningkatkan kualitas pengajaran sesuai dengan bidangnya. Mereka akan diberikan pelatihan dalam cara mengajar, pembuatan rencana belajar-mengajar yang lebih efektif dan menarik minat siswa dan hal-hal lain yang dapat mengingkatkan kualitas dan kemampuan para guru.

PERSYARATAN

1. Lulusan S-1 atau D-4 dan guru yang mengajar secara aktif di SD, SLTP, SLTA (termasuk sekolah swasta dan SMK).
2. Pelamar telah mengajar lebih dari 5 tahun di lembaga pendidikan formal pada tanggal 1 April 2012. Semua bidang ditawarkan kecuali, bahasa Indonesia, bahasa daerah, bahasa Arab, pendidikan agama dan perhotelan.
3. Usia di bawah 35 tahun pada tanggal 1 April 2012.
4. Sehat jasmani dan rohani. (bagi pelamar wanita tidak diperbolehkan dalam kondisi hamil)
5. Bersedia belajar bahasa Jepang karena bahasa pengantar di universitas adalah bahasa Jepang.

Keterangan lebih lanjut, silahkan klik di sini

06 November 2011

Lomba Karya Ilmiah ISPO 2012

ISPO (INDONESIAN SCIENCE PROJECT OLYMPIAD) adalah Lomba Karya Ilmiah yang diadakan oleh PASIAD. PASIAD merupakan lembaga independen di bidang PENDIDIKAN yang dibuat oleh Negara TURKI bekerja sama dengan Negara INDONESIA. PASIAD pertama kali melakukan perlombaan olimpiade matematika untuk tingkat SD, SMP, dan SMA. Setelah sukses melaksanakan olimpiade tersebut, PASIAD mengembangkan bidang perlombaannya ke cabang LKIR untuk tingkat SMP dan SMA>

Pada tahun 2012, PASIAD mengadakan LKIR dengan persyaratan:
1. Terdaftar sebagai siswa SMP/MTs, SMA/MA, SMK.
2. Perorangan atau kelompok (maksimal 2 siswa dalam satu kelompok)
3. Penelitian yang di ajukan belum pernah diikutsertakan dalam kompetisi sejenis lainnya.
4. Selain makalah & abstraksi penelitian dalam bahasa Indonesia, peserta diwajibkan untuk mengirimkan abstraksi penelitian dalam bahasa Inggris.
5. Bagi peserta yang masuk tahap final (finalis) diwajibkan untuk mempersiapkan dan mengirimkan makalah penelitiannya dalam bahasa Inggris.
6. Mengirimkan isian formulir pendaftaran dan pernyataan keaslian penelitian dengan dilampiri abstraksi penelitian.

Untuk formulir dan leaflet silahkan unduh di sini

31 Oktober 2011

SEPULUH CARA MEMFAKTORKAN POLINOMIAL

Polinomial merupakan salah satu materi yang ada pada Aljabar. Polinimial secara kasar dapat diartikan sebagai aljabar yang mempunyai pangkat lebih dari 1. Di tingkat SMP atau SMA, polinimial pangkatnya hanyai 3 saja. Untuk SMP biasanya hanya pangkat 1 dan pangk dua. Sedangkan yang pangkat 3 dipelajari pada tingkat SMA.

Untuk tingkat SMP saja, aljabar pangkat 1 (linier) atau pangkat 2 (kuadrat) merupakan materi yang amat sangat sulit sekali. operasi aljabar menjadi momok bagi siswa SMP yang kebanyakan masih bingung dengan materi operasi bilangan bulat. Pemfaktoran aljabar merupakan salah satu operasi aljabar yang bikin siswa botak dalam waktu lima menit.

salah satu materi yang dapat diunduh di sini dapat membantu untuk mempelajari materi pemfaktoran aljabar (polinomial).

28 Oktober 2011

SEPULUH ATURAN PEMBAGIAN BILANGAN BULAT

Bilangan bulat mempunyai banyak keunikan. Bilangan-bilangan yang tersusun rapi tersebut mempunyai daya tarik tersendiri untuk selalu dikaji. berbagai kajian telah diterbitkan terkait dengan bilangan bulat, baik yang berupa kajian teori "serius" maupun teori yang berupa permainan. Bilangan bulat menjadi materi awal yang kenal oleh seorang anak sejak belum sekolah. Dengan menghitung jari tangan ata benda-benda di sekitarnya, anak dikenalkan dengan bilangan bulat. tanpa sadar dia telah belajar matematika. Di masa sekolah, seorang anak mengenal matematika tidak mengasyikkan lagi, matematika tidak relevan lagi dengan kehidupannya, matematika jauh dari jangkauan imajinasinya. Matematika menjadi sesuatu yang menjengkelkan, membosankan dan menakutkan. Semuanya hanya hitungan-hitungan tanpa arti. Agar tidak berlanjut, seseorang seharusnya mencari dan temukan sesuatu yang mengasyikkan dari matematika. Salah satunya adalah pembagian bilangan bulat. Untuk itu, kali ini silahkan unduh file di sini untuk menemukan keasyikkan dalam menghitung pembagian.

27 Oktober 2011

SEPULUH TIPS MENGERJAKAN SOAL CERITA MATEMATIKA

Soal cerita matematika????? Bikin pusing tu.... Banyak siswa yang tidak suka dengan soal-soal cerita matematika. Perlu trik dalam mengerjakan soal cerita, selain harus menghafal rumus yang akan digunakan. Pemahaman soal cerita sangat diperlukan dalam menyelesaikan soal cerita. Pemahaman yang diperlukan adalah mengkaitkan cerita dengan konsep matematika yang diperlukan. Langkah-langkah yang diperlukan dalam menyelesaikan soal matematika yang akan dijelaskan dalam posting kali ada 10. Bagi yang berminat silahkan unduh di sini

25 Oktober 2011

SEPULUH KESALAHAN PALING UMUM DALAM MENGERJAKAN OPERASI ALJABAR

Aljabar merupakan bagian dalam matematika yang cukup menyulitkan banyak orang. dari SMP samapi dengan Perguruan Tinggi, aljabar akan menghiasi materi-materi yang ada di depan mata. Untuk menguasai aljabar, diperlukan keuletan dalam memperlajarinya. selain keuletan, kekreatifan berpikir menjadi modal pokok bagi seseorang yang ingin paham aljabar. Setiap soal aljabar mempunyai ciri khas tersendiri dalam menyelesaikannya. Karena tidak paham materi, maka banyak terjadi kesalahan yang bisa dilakukan oleh seseorang dalam menyelesaikan aljabar. oleh sebab itu, file berikut ini memberikan 10 kesalahan yang sering terjadi dalam menyelesaikan aljabar. berminat...... silahkan unduh di sini

29 September 2011

SEMINAR NASIONAL PENDIDIKAN MATEMATIKA

Seminar Nasional Matematika dengan pembicara manusia-manusia pilihan akan diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Matematika "VEKTOR" Universitas Negeri Malang (UM). Seminar dengan tema “Berpikir, Berkreasi, dan Berkompetisi melalui Matematika” menyajikan pembicara utama seorang pakar pendidikan matematika dan seorang pakar olimpiade matematika tingkat internasional.

Seminar ini juga memberikan kesempatan kepada peserta untuk menjadi pembicara pada sesi paralel dengan mengumpulkan karya ilmiah yang pernah dibuat. Biaya yang murah memberikan kesempatan bagi anda yang berminat untuk berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.

Bagi yang berminat silahkan untuk mencari informasi yang lebih lengkap di sini

14 Agustus 2011

LOMBA KARYA ILMIAH BANK INDONESIA 2011 DI BIDANG STABILITAS SISTEM KEUANGAN

Dalam rangka meningkatkan pemahaman masyarakat umum mengenai misi Bank Indonesia yaitu memelihara kestabilan nilai rupiah melalui pemeliharaan kestabilan moneter dan pengembangan stabilitas sistem keuangan guna mendukung pembangunan jangka panjang yang berkesinambungan, maka perlu ditingkatkan upaya peningkatan pemahaman masyarakat. Lomba karya ilmiah adalah merupakan salah satu bentuk atau upaya untuk mencapai peningkatan pemahaman tersebut. Oleh karena itu, Bank Indonesia bermaksud untuk menyelenggarakan Lomba Karya Ilmiah di Bidang Stabilitas Sistem Keuangan 2011 dengan tema ”Memperkuat Stabilitas Sistem Keuangan Indonesia di Tengah Global Imbalances dan Climate Change”.

Diangkatnya tema ini bertujuan untuk lebih mengeksplorasi pemahaman masyarakat terhadap upaya-upaya dalam memperkuat Stabilitas Sistem Keuangan di Indonesia, khususnya dalam menghadapi tantangan kondisi dunia dengan terjadinya ketidakseimbangan global dan perubahan iklim. Secara umum, ada tiga sub tema yang diturunkan dari tema utama yaitu :

a. Dampak Derasnya Aliran Masuk Modal Asing terhadap Stabilitas Sistem Keuangan

b. Climate Change dan Stabilitas Sistem keuangan

c. Upaya Memperkuat Stabilitas Sistem Keuangan dalam Menghadapi Peningkatan Harga Pangan dan Komoditas Dunia.

Untuk ketentuan lomba dan info lainnya, silahkan klik di sini

Lomba Karya Tulis Dalam Rangka Hari Nusantara 2011

Lomba Karya Tulis Dalam Rangka Hari Nusantara 2011 diselenggarakan oleh Kementerian Pertahanan (Kemham).

Tema : " Melalui Peringatan Hari Nusantara, Kita Perkokoh Persatuan dan Kesatuan Bangsa Dalam Wadah NKRI Dengan Meningkatkan Kemampuan Pertahanan Dalam Rangka Menuju Negara Maritim "

Pelaksanaan :
Batas Pengiriman Naskah = 29 September 2011
Pengumuman Pemenang = 25 Nopember 2011
Penyerahan Hadiah = 13 Desember 2011
Kententuan Pemenang = Diambil 4 Pemenang dari 10 Nominator

Kategori Peserta :
Pelajar : SMA / SEDERAJAT
Umum : Mahasiswa dan Masyarakat Umum, TNI, POLRI

Untuk info selengkapnya silahkan klik di sini

09 Juni 2011

PERUBAHAN JADWAL PENYELENGGARAAN LKIG KE-19 DAN NYIA KE-4 TAHUN 2011

LIPI akan menyelenggarakan empat kompetisi ilmiah dalam waktu yang bersamaan pada tanggal 2-5 Oktober 2011, yakni:

1. Lomba Karya Ilmiah Remaja (LKIR) Ke-43
2. Pemilihan Peneliti Remaja Indonesia (PPRI) Ke-9
3. Lomba Kreativitas Ilmiah Guru (LKIG) Ke-19
4. National Young Inventor Awards (NYIA) Ke-4
Sehubungan dengan itu, kami informasikan bahwa terdapat perubahan jadwal penyelenggaraan kompetisi Lomba Kreativitas Ilmiah Guru (LKIG) ke-19 semula 18-21 September 2011 dan National Young Inventor Awards (NYIA) ke-4 semula 15-16 Juni 2011 menjadi 2-5 Oktober 2011.

LIPI tidak menerima ringkasan alat peraga dalam bentuk CD softfile via pos/pendaftaran online bagi peserta yang baru berminat mengikuti NYIA ke-4 Tahun 2011 (selain pendaftaran telah ditutup pada tanggal 16 Mei 2011)

Info lebih lanjut, silahkan klik di sini

02 Juni 2011

Perangkat Pembelajaran Pendidikan Karakter SMP/MTs

Perangkat pembelajaran merupakan alat yang wajib dimiliki oleh setiap guru yang mau sukses dalam pembelajaran di kelas. Sapa bilang guru bisa ngajar tanpa RPP? tanpa tahu kurikulumnya?

Perangkat pembelajaran pendidikan karakter, mulai dari Program Tahunan, Program Semester, Silabus, RPP, KKM, merupakan senjata untuk membelajarkan siswa secara maksimal. Pembelajaran dengan efektif dan efisien akan tercapai.

Saya menawarkan Perangkat Pembelajaran untuk SMP/MTs yang terdiri dari pelajaran:
1. Pendidikan Agama Islam,
2. Pendidikan Kewarganegaraan,
3. Bahasa Indonesia,
4. Bahasa Inggris,
5. Matematika,
6. IPA,
7. IPS,
8. Seni Budaya dan Keterampilan,
9. Pendidikan Jasmasni dan Olahraga
10. TIK
dan Beberapa Bonus antara lain materi PTK dan kamus Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, dan Bahasa Arab
Untuk contoh, silahkan undih di sini

Kelebihan Perangkat ini adalah
1. Dalam format word
2. Bisa di edit
3. Terdapat dalam satu cd (1 cd dapat 10 pelajaran)
4. Harga terjangkau

Berminat???? silahkan hubungi 08563554711

20 Mei 2011

Olimpiade Penelitian Siswa Indonesia (OPSI) 2011

Direktorat Pembinaan SMA menyelenggarakan kompetisi dalam bidang penelitian, yang diwadahi dalam suatu bentuk kegiatan yang disebut Olimpiade Penelitian Siswa Indonesia (OPSI). Kegiatan ini bertujuan untuk 1) menjaring siswa yang memiliki bakat, minat dan kemampuan dalam bidang penelitian; 2) menumbuh kembangkan rasa ingin tahu dan budaya meneliti di kalangan siswa SMA; 3) memotivasi siswa SMA untuk kreatif dalam berbagai bidang ilmu sesuai dengan minat dan bakatnya; dan 4) mendapatkan hasil penelitian yang orisinal, berkualitas, dan kompetitif.

Hasil yang diharapkan dari kegiatan Olimpiade Penelitian Siswa Indonesia adalah (1) Termotivasinya kreasi dan munculnya rasa ingin tahu untuk melakukan penelitian pada berbagai bidang ilmu sesuai dengan minat dan bakatnya;(2) Terjaringnya siswa yang memiliki bakat, minat dan kemampuan dalam bidang penelitian;(3) Berkembangnya budaya penelitian di kalangan siswa SMA;(4) Terjaringnya hasil penelitian yang orisinal, berkualitas, dan kompetitif.

Jika berminat untuk menguji diri dalam hal berkarya ilmiah silahkan unduh buku panduan di sini, jika belum berhasil, silahkan lihat di sini; untuk memperoleh informasi lengkap bisa dilihat di sini; untuk registrasi silahkan di sini

16 Mei 2011

Pemilihan Peneliti Remaja Indonesia (PPRI) Ke-10 Tahun 2011

LIPI juga nyiapin ajang lomba karya ilmiah bagi mahasiswa seluruh Indonesia. Pemilihan Peneliti Remaja Indonesia (PPRI) Ke-10 Tahun 2011 adalah ajang diadain atas kerjasama LIPI dengan BUMI PUTRA. Kegiatan ilmiah tersebut untuk memilih mahasiswa-mahasiswa yang mempunyai ide-ide orsinil dalam berkarya.

Ayo Mahasiswa Indonesia, tunjukkin kalo ANDA bisa berkarya yang orsinil, bukan hanya sebagai plagiat. Semua Informasi bisa anda peroleh di sini

15 Mei 2011

Perkemahan Ilmiah Remaja Nasional (PIRN) X tahun 2011

Ingin tahu bagaimana menulis karya ilmiah yang baik? ikutilah ajang Perkemahan Ilmiah Remaja Nasional (PIRN) X tahun 2011 kerjasama LIPI dengan Pemerintah Kabupaten Jombang. Kegiatan yang tidak boleh ditinggal bagi kamu yang ingin lebih mantab dalam berkaya ilmiah.

Oleh sebab itu persiapkan persyaratanya yang ada di sini. AAAAAAAYYYYOOOOOO jangan sampai ketinggalan....

Lomba Kreativitas Ilmiah Guru (LKIG) Ke-19 Tahun 2011

Ini dia yang ditunggu-tunggu oleh kaum UMAR BAKRI yang kreatif. Setelah merayakan hari jadinya, ayo para GURU tunjukkan kemampuan mu dalam berkarya ilmiah. Karena dengan hasil karya ilmiah, berarti para guru sudah mempunyai pemikiran dan perilaku ilmiah juga. Mumpung ada yang berbaik hati menyelenggarakan kegiatan ini, ayo kita respon dengan sebaik-baiknya

Kegiatan yang diselenggarakan oleh LIPI dan BUMI PUTRA ini akan memberikan hadiah yang cukup menarik. Syarat-syarat yang diminta pun cukup mudah. Silahkan yang berminat untuk mengklik di sini untuk mendapat info lebih jelas.

16 April 2011

Silabus Olimpiade Sain Nasional Tahun 2011 Tingkat SMP

Kesempatan kali ini, ulun handak membagikan file yang ulun punya kepada pian-piang sabrataan.... File yang ulun punya adalah Silabus OSN 2011 Tingkat SMP. File sangat diperlukan buat pian handak umpat ajang yang sangat bergengsi ini. Ajang ini berlangsung mulai dari tingkat sekolah sampai tingkat nasional nantinya.

Dengan silabus ini, anda bisa mempunyai gambaran apa saja yang perlu anda pelajari dalam rangka mempersiapkan OSN.dengn demikian, anda akan lebih siap untuk mengerjakan soal-soal yang akan membikin anda botak

Bidang yang akan dilombakan adalah olimpiade Matematika, Fisika, Biologi dan IPS. Hayo.... sapa yang mau ikut????? Persiapkan diri anda sebaik mungkin.
Untuk yang minat silabus OSN, silahkan unduh di sini.

15 April 2011

Lomba Penelitian Ilmiah Remaja (LPIR) Tingkat SMP Tahun 2011

Lomba Penelitian Ilmiah Remaja (LPIR) Tingkat SMP tahun 2011 rencananya akan dilaksanakan pada bulan September 2011. Pengumpulan naskah terakhir karya ilmiahnya adalah 16 Agustus 2011. HAYOOOO.... Bagi yang minat cepetan buat karya ilmiahnya..... Sapa tahu kita bisa ketemu di JAKARTA... Untuk aturan penulisannya silahkan baca file yang sertakan dalam link di bawah.

Kagitan ini cukup bagus bagi siswa untuk melatih sikap dan pola berpikir ilmiah. menurut saya, kurikulum di sekolah pada umumnya belum sempat menyampaikan kompetensi ini. Siswa hanya disuruh berpikir yang linier-linier saja. Oleh sebab itu..... Hayo... mumpung ada kesempatan ni....
Pada kesempatan kali ini, saya juga akan posting jadwal kegiatan tingkat nasional yang akan dilaksankan oleh Kementerian Pendidikan Nasional pada tahun 2011. Kegiatan-kegiatan tersebut meliputi:
1. Olimpiade Saint Nasional (OSN)
2. Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N)
3. Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN)
4. Lomba Penelitian Ilmiah Remaja (LPIR)

Bagi yang minat, silahkan unduh di sini

14 April 2011

Soal Olimpiade Matematika 10

Soal ini bagus untuk mengisi jedah memikirkan Karya Tulis Ilmiah. Soal yang mudah tetapi ada hal-hal tersembunyi yang harus ditemukan. Soal yang unik bagi Matematika lover........

Anda bisa mengerjakan soal ini sambil tiduran, karena soal ini mudah untuk dicerna, tetapi sulit kalo hanya diangan-angan

Bagi yang anda yang mau tahu soalnya, silahkan diunduh di sini

11 Maret 2011

National Young Inventor Awards (NYIA) ke-4 Tahun 2011

National Young Inventor Awards adalah kompetisi kreativitas ilmiah bagi remaja usia 8-18 tahun dalam melakukan inovasi. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kreativitas, memberikan apresiasi dan menggali potensi remaja di bidang inovasi teknologi. Lomba tingkat nasional ini merupakan ajang untuk menjaring inventor remaja ke kompetisi tingkat regional maupun internasional Kompetisi ini diharapkan mampu menghasilkan INOVASI TEKNOLOGI yang mempunyai sifat untuk memudahkan dan mendukung suatu pekerjaan/kegiatan yang berhubungan dengan keadaan keseharian, atau memiliki sifat menghibur dan menyenangkan Rangkaian kegiatan yaitu:
1. Penerimaan berkas uraian desain peraga melalui registrasi online: 16 Mei 2011
2. Pemanggilan Finalis Ke Jakarta untuk melakukan registrasi dan setting pameran:15 Juni 2011
3. Audiensi ke kantor Mitra Media Resmi: 15 Juni 2011
4. Pameran dan Wawancara dengan Dewan Juri: 16 Juni 2011
5. Pengumuman Pemenang: 16 Juni 2011

Untuk info lebih lengkap, silahkan klik di sini

Lomba Karya Ilmiah Remaja (LKIR) ke-43 Tahun 2011

Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) bekerjasama dengan AJB Bumiputera 1912 akan menyelenggarakan Lomba Karya Ilmiah Remaja (LKIR) ke-43 Tahun 2011.
LKIR adalah ajang kompetisi ilmiah bagi remaja Indonesia usia 12-19 tahun yang memiliki ketertarikan di dunia penelitian, guna meningkatkan kesadaran dan kemampuan mereka dalam menganalisa permasalahan untuk mencari solusi yang tepat melalui penelitian dan aplikasi iptek. Setiap peserta harus mengikuti semua persyaratan yang tercantum pada informasi di bawah ini sebelum membuat scientific paper/karya tulis ilmiah. Rangkaian kegiatan berupa:
1. Peserta mengirimkan proposal penelitian kepada panitia lomba yang akan diterima paling lambat 16 Mei 2011
2. Pengumuman proposal yang dibimbing pada 7 Juni 2011
3. Proposal yang lolos seleksi akan dilakukan pembimbingan minimal 3 (tiga) bulan oleh pembimbing (yang ditentukan LIPI) melalui komunikasi jarak jauh seperti via electronic mail dan telepon
4. Hasil akhir penelitian berupa karya tulis ilmiah akan diseleksi kembali untuk diundang mengikuti presentasi/expose sebagai Finalis di Jakarta pada tanggal 2-4 Oktober 2011
5. Finalis melakukan presentasi hasil penelitian mereka dihadapan Dewan Juri berupa paparan Power Point dan Poster hasil penelitian.
6. Pemenang akan diumumkan pada malam penganugerahan

Informasi lebih lanjut, silahkan klik di sini

22 Februari 2011

Soal Olimpiade Matematika 9

Soal kali agak sulit, soal matematika yang tidak perlu ngitung, tetapi tetep butuh MIKIR. Mungkin hal ini yang bikin Matematika nggak disukai oleh banyak orang. Sebetulnya matematika tidak selamanya ngitung, yang pasti adalah MIKIR selalu diperlukan dalam menyelesaikan masalah-masalah dalam matematika.

Untuk lebih lanjut silahkan unduh soalnya di sini

17 Februari 2011

Soal Olimpiade Matematika 8

Untuk men-fresh-kan otak yang udah jenuh dengan kegiatan rutinitas, saya kira bagus untuk mencoba mencorat coret soal berikut ini. Soal yang sangat sederhana tapi akan membuat pikiran yang beku untuk mencair kembali. Soal yang seakan-akan mudah tetapi njelimet juga..... he he he ..... bahasa mana itu yach...

Bagi yang berminat silahkan di Unduh di sini

15 Januari 2011

Ujian Nasional 2011

Ini dia yang bikin heboh dunia pendidikan setiap tahunnya. Hampir tiap tahun, Dunia Pendidikan tidak sepi dengan isu pelaksanaan Ujian Nasional (UN). Pelaksanaan evaluasi untuk menentukan kelulusan seorang siswa ini selalu mengalami perubahan yang sifnifikan dan selalu mendapat krotikan dan cercaan yang bikin telinga MERAH. Tidak hanya sampai di situ, akibah dari pelaksanaan UN tersebut, beberapa manusia yang menduduki jabatan yang sangat terhormat mendapat "teguran keras" dari Mahkamah Agung, sebuah lembaga tertinggi dalam bidang hukum. Tetapi semua tetap berjalan seperti yang lalu saja...

Menteri Pendidikan yang diharapkan bisa mengubah dunia pendidikan menjadi lebih baik, belum bisa memberikan cahaya yang cerah, yang bisa memberikan petunjuk, kemana pendidikan ini akan diarahkan. Semuanya seperti rantai besi yang sangat besar yang tidak bisa diapa-apakan lagi. Semua terlah jalin bagus dan sulit untuk diurai.

Dalam pelaksanaan UN, pihak-pihak terkait akan kebingungan dengan PROSEDUR OPERASI STANDAR UJIAN NASIONAL, SKL, KRITERIA KELULUSAN, dan PELAKSANAAN UJIAN NASIONAL. Kebingungan tersebut dipicu karena banyaknya informsi tidak jelas yang beredar di kalangan masyarakat. Untuk itu pada posting kali ini, saya akan memberikan link yang bisa mengarahkan semua pihak untuk mendownload hal-hal tersebut.

semoga pendidikan ini semakin masuk dan UN siswa-siswa lancar dan sukses

CHAYOO pendidikan ENDONESA...............


bagi yang berminat, silahkan unduh di sini